KPUD Sintang Mulai Distribusikan Logistik Pemilu 2024

Kriminal90 Dilihat

Sintang I Kapuasindo.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sintang mulai mendistribusikan logistik  Pemilu pada tanggal 8 februari 2024 dengan mendahulukan zona 1 (satu) yakni daerah terjauh.

pendistribusian ini secara resmi di lepas oleh Wakil Bupati Sintang, Melkianus, ke enam kecamatan. Enam kecamatan tersebut diantaranya kecamatan Kayan Hulu, Serawai, Ambalau, Ketungau Tengah, Ketungau Hulu dan Ketungau Hilir

 

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka persiapan penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) yang akan digelar pada tanggal 14 Februari mendatang.

 

pelepasan ini dihadiri juga oleh beberapa perwakilan panitia pemilihan kecamatan dan pihak-pihak terkait lainnya.

 

Dalam Kesempatan tersebut, Melkianus menyampaikan harapannya agar partisipasi pemilih meningkat secara signifikan pada pesta demokrasi tahun 2024 ini.

Wakil Bupati Sintang, Melkianus juga menyampaikan bahwa Pemilu merupakan momen penting dalam demokrasi berbangsa dan bernegara. melalui proses demoktasi, Perjalanan bangsan indonesia kedepannya juga akan di tentukan. “Pemilihan umum merupakan salah satu momen penting dalam perjalanan demokrasi kita. Melalui proses ini, kita memiliki kesempatan untuk menentukan arah negara dan daerah kita untuk lima tahun ke depan,” kata Melkianus.

 

Selain itu, Wakil Bupati Sintang juga menyoroti pentingnya komunikasi yang transparan dan efektif antara penyelenggara pemilu, calon, dan pemilih. Ia mengingatkan agar masyarakat tetap waspada terhadap hoaks dan berita yang tidak benar sumbernya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *